4. Taman Sunan Jogo Kali
Ada juga Taman Sunan Jogo Kali yang berada di di Kelurahan Pucang Sawit, Kecamatan Jebres.
Untuk ke taman, ini teman-teman tidak perlu membayar dan hanya perlu membayar biaya parkir.
Di taman ini ada sebuah wahana terkenal yaitu kapal naga yang akan membawa wisatawan menyusuri Sungai Bengawan Solo selama 20 hingga 30 menit.
Untuk naik wahana ini, teman-teman perlu membayar Rp 30.000 per orang.
5. Taman Pracima
Bila ke Surakarta atau Solo belum lengkap kalau belum datang ke Taman Pracima yang ada di Kompleks Pura Mangkunegaran.
Taman ini termasuk taman yang baru diresmikan pada Januari 2023.
Taman Pracima bukan hanya jadi tempat jalan-jalan biasa, tapi teman-teman juga bisa sambil mengenal kebudayaan.
Teman-teman bisa berkenalan dengan kuliner, busana, keseniaan, dan lain sebagainya yang masih berhubungan dengan tradisi Jawa.
Daya tarik lain dari taman ini adalah adanya restoran dengan menus khas Pura Mangkunegaran.
Bahkan para tamu bisa merasakan berbagai menu yang dulunya jadi hidangan raja, seperti dendeng age, brubus, dan garang asem.
Taman ini buka setiap hari, namun pengunjung hanya dibatasi 75 orang per harinya.
Baca Juga: Berwisata Sambil Belajar, Ini Tiket Masuk dan Rute Menuju Kebun Binatang Ragunan