6 SMA Negeri Terbaik di Kabupaten Semarang Versi Kemendikbud, Mana Saja?

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 15 Juni 2023 | 15:30 WIB
SMA negeri terbaik di Kabupaten Semarang versi Kemendikbud. (freepik/stories)

Sekolah ini sudah mendapatkan Akreditasi A pada tahun 2021 yang lalu dengan total nilai akhir mencapai angka 96.

Berdasarkan rerata nilai UTBK 2022 oleh LTMPT, SMAN 2 Ungaran meraih peringkat 702 nasional dengan skor 523,276.

Pembelajarannya menggunakan Kurikulum 2013, ditunjang dengan 37 ruang kelas, 5 laboratorium, dan dua perpustakaan.

5. SMA Negeri 1 Tengaran

SMA Negeri 1 Tengaran terletak Jalan Jenderal Soemitro, Wedilelo Kulon, Karangduren, Kec. Tengaran, Kab. Semarang, Jawa Tengah. 

Sekolah ini sudah mendapatkan Akreditasi A pada tahun 2022 yang lalu dengan total nilai akhir mencapai angka 94.

Berdasarkan rerata nilai UTBK 2022 oleh LTMPT, SMAN 1 Tengaran meraih peringkat 753 nasional dengan skor 521,348.

Pembelajarannya menggunakan Kurikulum 2013, ditunjang dengan 33 ruang kelas, 4 laboratorium, dan sebuah perpustakaan.

6. SMA Negeri 1 Bringin

SMA Negeri 1 Bringin berlokasi di Jalan Wibisono, Gang II/Nomor 3, Bringin, Semarang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Sekolah ini sudah mendapatkan Akreditasi A pada tahun 2016 yang lalu dengan total nilai akhir mencapai angka 92.

Ada banyak ekstrakurikuler yang bisa diikuti, mulai dari paduan suara, klub sains, taekwondo, paskibra, futsal, hingga pramuka.

Pembelajarannya menggunakan Kurikulum 2013, ditunjang dengan 24 ruang kelas, 4 laboratorium, dan sebuah perpustakaan.

Nah, itulah daftar SMA negeri terbaik di Kabupaten Semarang versi Kemendikbud. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.