Penampilannya aneh dan tidak mirip dengan hewan-hewan yang umum berkembang di Australia, teman-teman.
Hewan ini memang termasuk ke dalam keluarga kanguru dan wallaby, namun bentuk fisiknya berbeda jauh.
Wajahnya mirip seperti beruang, ekspresinya terlihat seperti hewan yang selalu tersenyum.
Tubuhnya kecil, dengan panjang sekitar 40 hingga 55 sentimeter, dan berat sekitar 2,5 hingga 5 kg.
Kakinya pendek, tangannya kecil, dan memiliki ekor yang mirip dengan ekor tikus.
Habitat dan Kebiasaan Quokka
Jika koala dikenal sebagai hewan yang sering berada di pohon, quokka hanya menghabiskan waktu di pepohonan untuk mencari camilan.
Ia lebih sering berada di daratan, namun terkadang suka memanjat batang pohon hanya untuk mengambil daun atau buah beri.
Quokka juga dapat melompat seperti kelinci menggunakan kaki belakangnya yang kuat.
Quokka tidak tidur sambil bergelantungan di gua atau pohon. Mereka tidur siang dengan kepala terbaik atau dalam posisi duduk.
Baca Juga: Tidak Semua Berbisa, Ini Contoh Ular yang Tidak Memiliki Racun di Tubuhnya