Jenis-Jenis Kebutuhan Manusia Berdasarkan Intensitas dan Sifat, Materi IPS

By Amirul Nisa, Jumat, 23 Juni 2023 | 11:30 WIB
Manusia memiliki banyak kebutuhan yang bisa dibedakan berdasarkan intensitas dan sifatnya. (pixabay/Alexas_Fotos)

Bobo.id - Semua manusia akan memiliki kebutuhan dan keinginan yang bisa jadi berbeda-beda.

Karena itu, kebutuhan manusia bisa dikelompokkan dalam beberapa jenis berbeda.

Kali ini, pada materi IPS kita akan belajar tentang berbagai kebutuhan manusia.

Kebutuhan merupakan segala sesuatu yang diperlukan untuk kesejahteraan hidup.

Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kebutuhan merupakan sesuatu yang dibutuhkan atau diperlukan.

Sehingga kebutuhan menjadi segala sesuatu yang diperlukan manusia untuk bisa mendapatkan kesejahteraan hidup.

Kebutuhan manusia ini bisa dilakukan untuk mencapai kepuasan rohani atau jasmani selama keberlangsungan hidup.

Jenis kebutuhan pun bisa dalam bentuk barang ataupun jasa.

Saat kebutuhan terpenuhi, maka manusia bisa dikatakan mencapai kemakmuran.

Nah, untuk bisa mencapai kemakmuran makan sebagian besar kebutuhan harus terpenuhi.

Sedangkan kebutuhan manusia terdiri dari berbagai jenis yang berbeda pada setiap individu.

Baca Juga: 4 Jenis Pendapatan Rumah Tangga Keluarga dan Contohnya, Materi IPS