Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Kampung Jamur di Malam Hari #MendongenguntukCerdas

By Amirul Nisa, Jumat, 23 Juni 2023 | 19:30 WIB
Glegek, Oki, dan Felip menikmati malam sambil melihat langit di atap rumah di Kampung Jamur. (YouTube Majalah Bobo)

Bobo.id - Teman-teman yang mengikuti dongeng Petualangan Oki dan Nirmala tentu sudah tahu betapa serunya berbagai cerita tentang tokoh-tokoh di dalamnya.

Dongeng ini tidak hanya bercerita tentang Oki atau Nirmala saja, lo.

Ada juga beberapa tokoh lain seperti Ratu Bidadari, Pak Dobleh, Pipiyot, para kurcaci, dayang, dan lain sebagainya.

Semuanya punya cerita seru dan menarik, seperti lucunya para kurcaci.

Oki selalu bermain dengan dua teman kurcacinya yaitu Felip dan Glegek.

Kali ini, akan ada dongeng tentang ketiga kurcaci itu mengenai benda-benda angkasa. Tertarik dengan kisah ketiganya, mari simak cerita dongeng berikut.

----

Kampung Jamur di Malam Hari

Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo

Pada suatu malam, Oki, Feli, dan Glegek melakukan hal yang tidak biasa di Kampung Jamur.

Mereka bertiga berbaring di atap rumah saat cuaca sedang cerah di malam hari.

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Mimpi Menyeramkan Oki #MendongenguntukCerdas