Ada juga yang menjadi karyawan pabrik, guru, peternak lele, tukang bangunan, perajin gerabah, dan buruh serabutan.
Meski berbeda-beda, mereka tetap ikut melaksanakan program kali bersih dengan tugas yang setara, tidak dibeda-bedakan.
2. Mengapa iklan yang dibuat tokoh disebut iklan layanan masyarakat?
Jawaban:
Dalam teks itu disebutkan bahwa ada yang mengusulkan untuk memasang iklan ketika sungai kecil di sana sudah bebas sampah.
Iklan yang dibuat tokoh itu disebut iklan layanan masyarakat karena berisi ajakan agar masyarakat jadi cinta lingkungan.
Tak hanya itu, iklan layanan masyarakat juga berisikan informasi tentang prokasih atau program kali bersih, teman-teman.
Iklan layanan masyarakat sendiri merupakan iklan yang memberikan pesan sosial untuk membangkitkan kepedulian masyarakat.
3. Apa isi kalimat iklan yang dibuat tokoh dalam bacaan tersebut?
Jawaban:
Ada beberapa isi kalimat iklan yang dibuat oleh tokoh pada bacaan 'Lestarikan Sungai dengan Prokasih', antara lain:
- Kalimat ajakan tidak membuang sungai dengan 'Terima kasih Anda tidak membuang sampah di sungai ini'
- Informasi tentang masyarakat mendukung prokasih dengan 'Kami mendukung program air bersih'.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan dari Teks 'Pasar Tradisional Muara Kuin', Kelas 5 SD