5 Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Stasiun Malang, Bisa Jalan Kaki!

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 8 Juli 2023 | 18:30 WIB
Rekomendasi tempat wisata dekat Stasiun Malang. (Shutterstock/Akhmad Dody Firmansyah)

Bobo.id - Rekomendasi tempat wisata dekat Stasiun Malang perlu diketahui agar tak bingung saat di Malang.

Malang merupakan sebuah kota di Jawa Timur yang sering jadi tujuan wisata karena ada beragam tempat wisata di Malang. 

Selain itu, Kota Malang juga termasuk mudah dikunjungi menggunakan transportasi umum, seperti kereta.

Kalau naik kereta ke Malang, maka kita bisa turun di dua stasiun. Bisa di Stasiun Malang maupun Stasiun Malang Kotabaru.

Di dekat dua stasiun itu, terdapat sejumlah tempat wisata menarik yang bisa dikunjungi. Bahkan, bisa ditempuh jalan kaki!

Hmm, memangnya apa saja rekomendasi tempat wisata dekat Stasiun Malang, Bo? Kita cari tahu bersama, yuk!

1. Taman Trunojoyo

Taman Trunojoyo terletak di Jalan Trunojoyo, Klojen, Kec. Klojen, Kota Malang. Dari stasiun Malang hanya berjarak 160 meter!

Untuk menuju ke sini, teman-teman hanya perlu menyebrang dengan jalan kaki. Tenang saja, tempat ini buka 24 jam, kok.

Di tempat ini, kita bisa bersantai ditemani oleh udara sejuk karena banyak pepohonan yang rimbun di Taman Trunojoyo.

Ada dua area yang bisa dibuat bersantai dan dijelajahi di Taman Trunojoyo, yani di bagian utara dan bagian selatan. 

Fasilitasnya cukup lengkap. Mulai dari tempat bermain anak, tempat refleksi, area olahraga, hingga tempat duduk untuk bersantai.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Mi Kopyok di Semarang dengan Harga Terjangkau

2. Kampung Warna-Warni Jodipan

Kalau tak punya waktu banyak di Malang setelah naik kereta, maka pilihan terbaik adalah Kampung Warna-Warni Jodipan. 

Lokasinya ada di Jalan Ir. H. Juanda 6, Jodipan, Kota Malang. Dari Stasiun Malang, kita bisa jalan kaki 10 menit. 

Di sana, ada ratusan rumah yang dicat warna-warni sehingga kampung ini jadi tampak instagramable untuk latar belakang berfoto.

Kalau belum puas, kita bisa naik di jembatan kaca dan menyeberang ke kampung sebelahnya. Yap, kampung tridi!

Dulunya, kampung tridi adalah kampung yang kumuh dan tidak terawat. Namun kini disulap dengan lukisan mural 3D.

Harga tiket untuk bisa masuk ke masing-masing tempat wisata ini juga cukup terjangkau, yakni Rp 3.000 per orang.

3. Alun-Alun Malang

Alun-Alun Malang berada di Jalan Merdeka Selatan, Kota Malang, Jawa Timur. Jaraknya hanya 1,1 kilometer dari stasiun.

Pemandangannya juga instagramable, didapat dari latar bangunan balai kota, gedung DPRD, dan hotel tugu.

Menjadi ruang terbuka hijau, kita bisa bersantai di kursi taman sambil membeli aneka jajanan yang ada di sekitarnya.

Udara di tempat ini masih sangat sejuk karena dikelilingi oleh pepohonan. Hal ini membuatnya cocok untuk bersantai.

Tak hanya itu, beberapa aktivitas yang bisa dicoba pengunjung, seperti senam, main skateboard, dan juga jogging.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Makan Batagor Terkenal di Bandung, Pernah Coba?

4. Kampoeng Heritage Kajoetangan

Kalau teman-teman punya hobi foto di tempat estetik, maka bisa mampir ke Kampoeng Heritage Kajoetangan.

Ada sejumlah bangunan kuno dengan arsitektur bergaya Belanda yang masih terawat dan asli di tempat ini.

Diketahui pula bahwa setiap bangunan kuno di sini menyimpan kisah sejarah yang sayang untuk dilewatkan.

Kalau ingin bepergian ke Kampoeng Kayutan Heritage, kita hanya perlu berjalan kaki sekitar 1,1 kilometer dari Stasiun Malang.

Dengan membayar tiket Rp 10.000, fasilitas yang tersedia cukup lengkap. Mulai dari masjid, toilet, balai warga, hingga tempat makan.

5. Brawijaya Edupark

Brawijaya Edupark terletak di Jalan Kahuripan Nomor 1, Klojen, Kota Malang. Dari stasiun, kita hanya perlu jalan 9 menit!

Tempat ini adalah hasil rebranding dari Taman Wisata Senaputra yang sempat terkenal di masanya pada tahun 1980-1990.

Di obyek wisata ini, kita bisa memanfaatkan beberapa fasilitas atau wahana yang sudah disediakan oleh pengelola. 

Mulai dari kolam renang yang bersih dan lengkap dengan seluncuran, taman bermain, hingga kafe yang nyaman.

Tempat wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-16.00. Untuk masuk, kita harus bayar tiket sebesar Rp 20.000.

Nah, itulah rekomendasi tempat wisata dekat Stasiun Malang yang bisa dikunjungi. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Tahu Tek Enak di Surabaya, Pernah Coba?

----

Kuis!

Di manakah letak Taman Trunojoyo?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023