Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu memelihara kucing berbulu lebat?
Sebagai hewan berbulu, kucing memiliki keunikan motif dan tekstur bulu yang khas. Penampilan ini yang membuat mereka berbeda.
Uniknya, berkat bulu kucing yang lebat dan panjang itu, kucing jadi terlihat gemuk dan menggemaskan.
Kucing berbulu lebat harus dirawat dengan lebih telaten dibandingkan kucing berbulu licin.
Sebab, kucing bulu lebat rawan mengalami kerontokan atau lebih cepat terlihat berantakan. Maka dari itu, ada sisir bulu kucing.
Namun, ada juga kasus seekor kucing yang bulunya terlihat berantakan padahal sudah disisir dan dirawat dengan baik.
Nama kucing itu Toast, yang dirawat di Memphis, Tennessee, setelah diantar oleh Angels Among Us Animal Rescue.
Angels Among Us Animal Rescue merupakan organisasi yang membantu adopsi dan penyelamatan hewan.
Toast tiba di Memphis dalam kondisi 'kasar', yaitu penampilannya benar-benar berantakan.
Matanya terlihat berkerak, berukuran paling kecil dibandingkan kucing lain, dan hambr tidak bisa berjalan.
Kak Hannah Taff, orang yang mengadopsi dan merawat Toast memperhatikannya dengan baik.
Baca Juga: Kisah Haru Tiga Anjing Terlantar, Duduk di Trotoar Jalan dan Saling Menjaga