8 Jenis Besaran Turunan dan Satuan Internasional, Materi IPA Kelas 7 SMP

By Grace Eirin, Senin, 17 Juli 2023 | 09:30 WIB
Besaran turunan ada 8 jenisnya, apa saja? (Oleksandr Canary Islands/pexels)

Bobo.id - Memasuki tahun ajaran baru, sudahkah teman-teman memulai pelajaran di sekolah? 

Dalam pelajaran IPA kelas 7 SMP, kita akan mempelajari tentang besaran dan satuan. Apa itu? 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, besaran adalah nilai numerik yang menunjukkan jumlah sesuatu. 

Secara lebih sederhana, besaran juga dapat didefinisikan sebagai sesuatu yang dapat diukur, biasanya dinyatakan dalam bentuk angka. 

Sedangkan satuan adalah bilangan bulat positif terkecil dari bilangan seluruhnya, yang juga berfungsi sebagai standar atau dasar ukuran. 

Contoh penerapan besaran dan satuan misalnya ketika kamu mengukur panjang bidang meja, maka panjang disebut besaran dan sentimeter disebut satuan. 

Dalam ilmu sains, ada dua jenis besaran, yakni besaran pokok dan besaran satuan. 

Pada artikel kali ini, kita akan belajar menyebutkan apa saja jenis besaran turunan beserta satuan dalam sistem internasionalnya? 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!

Besaran Turunan dan Satuan Internasional

Sebelum mengetahui beberapa jenis besaran turunan, mari cari tahu definisinya terlebih dahulu. 

Besaran turunan adalah besaran yang satuannya diturunkan dari besaran pokok. 

Baca Juga: Jelaskan Apa yang Dimaksud dengan Daur Hidup? Materi Kelas 4 SD