4. Museum Nasional Sejarah Alam Indonesia
Museum ini terletak di Jalan Ir. H. Juanda 22-24, Pusat Penelitian Biologi, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor.
Kalau mengunjungi tempat ini, kita akan membuka mata kalau Indonesia merupakan negara yang sangat kaya alamnya.
Kita bisa melihat tanaman langka Indonesia, ratusan rempah-rempah, hingga binatang asli ang diawetkan.
Selain menampilkan berbagai informasi, museum yang sudah ada sejak tahun 1982 ini juga punya arena permainan anak.
Fasilitasnya juga cukup lengkap, mulai dari perpustakaan, ruang multimedia, tempat istirahat, hingga mushola.
5. Museum Tanah dan Pertanian
Museum Tanah dan Pertanian berlokasi di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 98, Gudang, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor.
Museum ini dibagi jadi dua gedung. Bagian depan adalah Museum Tanah dan di bagian belakang ada Museum Pertanian.
Museum tanah ini menyimpan jenis-jenis batu dan tanah yang berada di Indonesia. Mulai dri Sumatra hingga Sulawesi.
Di Museum Pertanian, kita akan melihat sejarah pertanian dan alat-alat pertanian yang digunakan pada zaman dulu.
Tempat ini juga menyediakan spot foto yang menampilkan perkebunan teh lengkap dengan atributnya yang bisa dicoba.
Museum Tanah dan Pertanian buka Senin-Jumat pukul 09.00-15.00 WIB. Tidak ada biaya tiket alias gratis.
Nah, itulah beberapa rekomendasi wisata museum di Bogor yang bisa dikunjungi bersama keluarga. Jangan lupa mampir, ya!