5 Tempat Wisata di Kemuning Karanganyar, Ada Kebun Teh hingga Air Terjun

By Amirul Nisa, Rabu, 19 Juli 2023 | 17:30 WIB
Kebun teh di Kemuning yang jadi tempat wisata menarik. (Creative Commons/Wiwik P)

Menariknya, para pengunjung bisa menikmati teh yang daunnya langsung diambil dari kebun.

Selain beragam teh, tempat ini memiliki desain bangunan yang menarik, seperti zaman Belanda.

Sehingga teman-teman bisa berfoto sambil minum teh dan makan di satu tempat yang sama.

Lokasi Rumah Teh Ndoro Dongker ini ada di Jalan Afdeling Kemuning Nomor 18, Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar.

4. Bukit Teletubbies

Bila ingin menikmati keindahan kebun teh di Kemuning, teman-teman bisa datang ke Bukit Teletubbies.

Selain melihat keindahan kebun teh, teman-teman juga akan disuguhkan dengan keindahan alam pegunungan dan udara yang sejuk.

Di tempat ini juga ada jembatan kaca yang tepatnya ada di Kemuning Sky Hills.

Untuk bisa ke area Bukit Teletubbies ini, teman-teman perlu membeli tiket dengan harga Rp 10.000 per orangnya.

5. Senatah Adventure

Wisata menarik lainnya yang ada di sekitar Kemuning adalah Senatah Adventure.

Tempat wisata ini berlokasi di Gedungan Rt01/Rw13, Gedungan, Girimulyo, Ngargoyoso.

Di tempat ini, teman-teman bisa berwisata river tubing yang seru dan menantang.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata untuk Menikmati Sunrise di Yogyakarta, Mana Saja?