Bobo.id - Kisah penyelamatan hewan ternyata bisa jadi sebuah peristiwa lucu dan menarik, lo.
Seperti kisah penyelamatan tiga anak kucing di hutan yang dikutip dari The Dodo.
Kisah ini bermula dari sebuah kelompok reenactor sejarah yang sedang menghabiskan akhir pekan di hutan untuk membuat reka adegan perang saudara pada zaman dulu.
Perlu teman-teman ketahui, reenactor adalah orang yang suka mereka ulang sebuah peristiwa atau kejadian.
Tentu saja, untuk melakukan rencana reka adegan tersebut, semua anggota kelompok sudah siap dengan pakaian dan barang bawaan yang mirip seperti perang sebenarnya di tahun 1800-an.
Tapi ternyata, di hutan mereka justru kekurangan bahan makanan dan barang lain karena penyelamatan yang dilakukan.
Pada hari Sabtu acara tersebut baru dimulai dan kelompok itu sedang mengatur jadwal piket.
Setelah jadwal piket dibuat seseorang yang bertugas menemukan seekor anak kucing yang malang.
Saat itu, ia mendengar suara anak kucing mengeong keras dan membuatnya mencari asal suara.
Ternyata suara itu datang dari seekor anak kucing yang basah kuyup karena badai semalam.
Anak kucing itu pun di bawa ke markas dan seseorang yang berperan sebagai kapten langsung mengambil selimut hangat untuk membersihkan anak kucing itu.
Baca Juga: Kucing Disebut Hewan yang Selalu Bersih, Kenapa Bisa Begitu?
Ia juga dengan cekatan membungkus anak kucing agar hangat dan meletakannya di dekat api unggun.
Tidak lama seorang anggota kelompok datang dengan dua ekor anak kucing lain yang ditemukannya di hutan.
Ketiga anak kucing itu kemudian meraka rawat selama menjalankan kegiatan yang mereka sudah rencanakan.
Ketiga anak kucing itu pun terpaksa diberi makanan berupa daging dan berbagai makanan persediaan perang yang mereka bawah.
Karena kehabisan bahan makanan, salah seorang anggota terpaksa meninggalkan area kegiatan untuk membeli makanan kucing.
Ketiga kucing itu pun mengikuti semua kegiatan para anggota reenactor sejarah di hutan.
Hingga akhir pekan habis dan mereka mulai memikirkan nasib tiga ekor anak kucing itu.
Salah seorang anggota bernama Hammond menduga bahwa tiga anak kucing itu memang dibuang.
Dugaan itu muncul karena anak kucing dari induk hewan liar akan memiliki kemampuan bertahan di alam bebas, sedangkan tiga anak kucing itu tidak.
Bahkan saat diberi makan, kucing-kucing itu hanya mau makanan dan minuman yang ada di dalam sebuah tempat khusus.
Baca Juga: Mengejutkan Banyak Orang, Anak Kucing yang Diselamatkan Ternyata Bukan Kucing Biasa
Setelah mempertimbangkan, akhirnya ketiga kucing itu dirawat oleh beberapa orang di anggota reenactor sejarah.
Mereka merasa sudah sangat dekat dengan ketiga kucing itu dan memutuskan membawanya pulang.
Bahkan kucing yang ditemukan pertama diputuskan untuk menjadi maskot dari kelompok mereka.
Kini, kucing pertema selalu dibawa saat ada pertemuan kelompok dan menjadi hewan peliharaan yang dijaga bersama.
Kisah penyelamatan ini memang sangat unik, karena bukan hanya mendapatkan rumah dan keluarga baru, tapi juga sebuah kelompok pencinta sejarah.
----
Kuis! |
Siapa yang menemukan tiga anak kucing tersebut? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023