5 Rekomendasi Wisata Air Terjun di Magelang, Cocok untuk Libur Akhir Pekan

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 30 Juli 2023 | 15:00 WIB
Rekomendasi tempat wisata air terjun di Magelang. (Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya)

2. Air Terjun Sumuran Seloprojo

Wisata Air Terjun Sumuran Seloprojo berlokasi di Seloprojo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Meski terletak di dalam perkampungan, jalan menuju ke sini sudah bagus dan mudah dilewati dengan kendaraan, kok.

Dari tempat parkir, kita masih perlu berjalan sekitar lima menit. Setelah sampai, kita akan melihat pemandangan yang memukau.

Selain itu, kita juga akan melihat hamparan sawah dan hutan pinus di lereng perbukitan yang memenangkan.

Fasilitas di tempat ini juga cukup lengkap. Ada beberapa gazebo untuk beristirahat di sekitar air terjun dan kamar mandi.

Kalau mau berkunjung ke sini, teman-teman bisa datang setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB dengan harga tiket Rp 4.000.

3. Curug Silawe

Tempat wisata Curug Silawe terletak di Area Sawah, Sutopati, Kecamatan Kajoran, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Curug Silawe merupakan salah satu air terjun setinggi sekitar 60 meter. Air terjun ini terletak di lereng tenggara Gunung Sumbing.

Meski aliran air terjun terlihat deras, nyatanya arus sungai di bawahnya masih bersahabat sehingga kita bisa bermain air.

O iya, aliran air yang membentur bebatuan pun menimbulkan percikan yang mampu membiaskan cahaya dan membentuk pelangi.

Untuk bisa mengabadikan momen secara leluasa, maka gunakan kamera action tahan air agar tidak rusak terciprat air.

Baca Juga: Harga Tiket, Rute, dan Daya Tarik Tempat Wisata Air Terjun Sendang Gile