3. Wajib memberi kebebasan untuk beribadah dengan tenang;
4. Tidak memaksakan agama pribadi kepada orang lain;
5. Tidak mengganggu agama lain yang melaksanakan hari besar keagamaan;
6. Tidak menghakimi orang lain yang berbeda agama;
7. Wajib bekerja sama dan menghargai berbagai umat beragama.
Bagaimana Bisa Terwujud?
Hak dan kewajiban asasi manusia dalam sila pertama Pancasila berkaitan dengan aplikasi kehidupan sehari-hari.
Yap, hak asasi manusia dapat terwujud apabila seluruh masyarakat tanpa terkecuali menyadari kewajiban asasi manusia.
Tidak hanya menyadari, masyarakat juga harus melaksanakan setiap kewajiban yang ada demi terciptanya hak asasi manusia.
Seperti Bobo sebutkan sebelumnya, hak asasi manusia tidak bisa lepas begitu saja dari kewajiban asasi manusia, teman-teman.
Oleh karena itu, jika ingin tercipta suasana rukun dan hak asasi manusia terpenuhi, jangan lupa melaksanakan kewajiban, ya!
Nah, itulah jenis hak dan kewajiban asasi manusia terkait dengan sila pertama Pancasila. Simak informasinya, yuk!
Baca Juga: 10 Contoh Hak dan Kewajiban Siswa di Sekolah yang Perlu Diketahui