Ide Pokok Bacaan 'Gotong Royong Modal Dasar Pembangunan', Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 3 Agustus 2023 | 11:30 WIB
Ide pokok bacaan 'Gotong Royong Modal Dasar Pembangunan'. (lil artsy/pexels)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 1, kita akan membaca teks berjudul 'Gotong Royong Modal Dasar Pembangunan'.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gotong royong adalah bekerja bersama-sama atau tolong menolong. 

Gotong royong juga diartikan sebagai kerja bersama, memeras keringat secara bersama, dan perjuangan saling bantu membantu. 

Kegiatan ini dilakukan demi mencapai tujuan bersama, sehingga tidak mempedulikan perbedaan agama, suku, maupun golongan.

Gotong royong juga menjadi modal dasar terciptanya suasana masyarakat yang harmonis hingga terjalin solidaritas.

Semua program pembangunan nasional bisa dilakukan dengan baik karena adanya gotong royong antarmasyarakat.

Setelah membaca teks tentang gotong royong, tentu bisa dipahami kalau setiap paragrafnya mengandung ide pokok.

Apa Itu Ide Pokok?

Ide pokok merupakan sebuah ide yang disampaikan oleh penulis dalam sebuah pokok bahasan di dalam suatu paragraf.

Ide pokok memiliki nama lain. Diantaranya adalah gagasan pokok, gagasan utama, atau pikiran utama.

Namun perlu diingat, kalimat pertama tidak selalu bisa digunakan sebagai patokan kalau itu adalah ide pokok, ya.

Sebab dalam sebuah paragraf, ide pokoknya bisa terletak di mana pun. Bisa di awal, akhir, maupun awal dan akhir.

Baca Juga: Mengembangkan Ide Pokok Menjadi Sebuah paragraf, Materi Kelas 5 SD