Perbedaan Umbi Batang dan Umbi Akar, Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Kamis, 10 Agustus 2023 | 08:15 WIB
Kentang, tamaman yang berkembang biak dengan cara umbi batang. (freepik)

Ada umbi akar dari akar tunggang dan ada juga dari akar cabang.

Umbi dari akar tunggang akan punya satu tempat menyimpan cadangan makanan.

Sedangkan umbi dari akar cabang, akan memiliki beberapa bagian akar yang berfungsi sebagai penyimpan cadangan makanan.

Perkembangbiakan tumbuhan jenis ini terjadi melalui bagian tunas yang tumbuh dari bekas batang.

Sehingga kita bisa menanam tumbuhan hanya dengan menggunakan batangnya saja, lo.

Ciri-Ciri

1. Tumbuhan pada umbi akar tidak memiliki kuncup dan daun.

2. Umbi akar juga tidak memiliki ruas-ruas pada tumbuhannya.

3. Tumbuhan ini juga tidak memiliki mata tunas pada bagian umbi.

4. Umbi akar akan tumbuh sepenuhnya di dalam tanah.

Contoh

Tumbuhan yang berkembang biak dengan cara umbi akar adalah wortel, bengkuang, singkong, bunga dahlia, dan lain sebagainya.

Umbi Batang

Berbeda dengan umbi akar, umbi batang adalah tumbuhan yang tumbuh di dalam tanah.

Baca Juga: Ciri-Ciri Bunga Rafflesia Arnoldii Termasuk Bunga Nasional, Materi Kelas 3 SD