Mengapa Kucing Suka Mengejar Tikus di Sekitarnya? Ini Alasannya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 13 Agustus 2023 | 14:00 WIB
Alasan mengapa kucing suka berburu tikus. (Paul Hanaoka/Unsplash)

Bobo.id - Kucing jadi salah satu hewan yang banyak dipelihara karena tingkahnya yang lucu dan menggemaskan.

Selain itu, memelihara kucing di rumah juga bisa bikin tikus-tikus yang berkeliaran di rumah jadi tak muncul lagi.

Yap, kehadiran tikus di rumah tentu jadi hal yang sangat menjengkelkan. Apalagi tikus bisa bawa penyakit.

Untuk itu, berbagai cara diupayakan agar tikus-tikus itu hilang dari rumah. Salah satunya dengan memelihara kucing.

Dari sekian banyak kebiasaan kucing, salah satu yang cukup populer adalah kebiasaan mengejar tikus.

Serial animasi anak-anak berjudul 'Tom and Jerry' juga menunjukkan kalau kucing suka sekali mengejar tikus.

Hmm, kira-kira apa ya alasan kucing suka berburu tikus-tikus yang berkeliaran? Simak informasi ini, yuk!

Insting Kucing Sebagai Pemburu

Seperti manusia, kucing juga merupakan hewan yang punya insting dalam menjalani aktivitasnya.

Salah satu insting alami yang dimiliki kucing adalah mengejar sesuatu yang ada di hadapannya, termasuk tikus.

Kucing adalah karnivora yang sudah berevolusi selama ribuan tahun untuk menjadi pemburu yang baik.

Baca Juga: Kenapa Kucing Menggoyangkan Tubuhnya Sebelum Menerkam Sesuatu?