Uranus Juga Memiliki Cincin seperti Saturnus, Bagaimana Bentuknya?

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 13 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Bentuk cincin dari Planet Uranus. (NASA via Kompas.com)

Bobo.id - Selama ini banyak yang mengira kalau planet bercincin ya Saturnus. Padahal sebenarnya tidak begitu, lo.

Ada juga tiga planet lain yang ternyata juga mempunyai cincin seperti Saturnus. Salah satunya adalah Uranus.

Bersumber dari Kompas.com, cincin Uranus dianggap relatif muda karena usianya tak lebih dari 600 juta tahun.

Sayangnya, cincin yang mengelilingi Planet Uranus ini memang sulit dilihat dengan kebanyakan teleskop.

Ini karena bebatuan gelap dan debu yang membentuk cincin Uranus sedikit memantulkan cahaya Matahari.

Meski begitu, awal tahun ini, Teleskop James Webb berhasil memotret cincin yang ada di sekitar Uranus, lo.

Mengenal Cincin Planet

Sebelum mengetahui bentuk cincin Uranus, kita perlu mengetahui dulu apa sebenarnya cincin  planet itu.

Cincin planet adalah sekumpulan benda atau objek angkasa yang bergerak mengelilingi planet karena gravitasi.

Bersumber dari Space.com, cincin yang terbentuk di sekitar planet adalah sekumpulan batu dan es padat.

Ukuran partikel-partikel itu sangat beragam, mulai dari sebesar butiran pasir hingga sebesar gedung bertingkat.

Baca Juga: Teleskop Hubble Pantau Perubahan Cuaca di Jupiter dan Uranus, Bagaimana Hasilnya?