Sementara itu polutan benzena umumnya ditemukan dalam asap rokok dan bahan bakar pada kendaraan.
Nah, tanaman karet terutama daunnya dapat membantu menyaring udara dari polutan-polutan berbahaya ini.
2. Lidah Buaya
Siapa yang tak kenal dengan lidah buaya. Sering disebut aloe vera, tanaman ini terkenal karena sifat penyembuhannya.
Tak hanya itu, lidah budaya juga terkenal memiliki kemampuan untuk membersihkan udara dari racun.
Tanaman yang mudah ditemukan ini efektif menghilangkan formaldehida dan benzena dari udara sekitar rumah.
O iya, lidah buaya juga menghasilkan oksigen secara berkelanjutan. Ia menghasilkan oksigen di malam hari.
Untuk itu, lidah buaya bisa jadi pilihan baik ditempatkan di dalam ruangan untuk meningkatkan kualitas udara.
3. Spider Plant
Spider plant atau Chlorophytum comosum adalah tanaman hias yang tahan lama dan mudah untuk dirawat.
Tanaman ini efektif dalam menghilangkan berbagai zat kimia berbahaya dari udara di dalam rumah, lo.
Tanaman spider plant ini disebut bisa menghilangkan xylene, toluene, formaldehida, dan amonia.
Xylene dan toluene adalah senyawa yang sering ditemukan dalam cat sedangkan amonia berasal dari produk pembersih.
Baca Juga: Ciri-Ciri Bunga Rafflesia Arnoldii Termasuk Bunga Nasional, Materi Kelas 3 SD