Materi IPA, Bagaimana Proses Terjadinya Hujan? Ini Penjelasannya

By Amirul Nisa, Senin, 14 Agustus 2023 | 08:35 WIB
Mengenal tiga tahap proses terjadinya hujan. (Erik Witsoe/Unsplash)

Bobo.id - Hujan bukanlah peristiwa yang terjadi begitu saja di Bumi.

Lalu bagaimana hujan bisa muncul? Pada materi IPA kali ini akan dijelaskan tentang proses terjadinya hujan.

Hujan merupakan proses presipitasi dalam bentuk cairan yang turun ke Bumi. Presipitasi merupakan proses pengembunan yang terjadi di atmosfer.

Saat hujan muncul, teman-teman akan menemukan titik-titik air dari awan jatuh ke Bumi.

Tapi sebelum air itu bisa turun tentu ada proses khusus yang membuat air-air ada di awan.

Berikut akan dijelaskan beberapa tahap proses terjadinya hujan di Bumi.

Proses Terjadinya Hujan

Hujan terbentuk dengan tiga tahapan dalam proses yang panjang. Tiga tahap itu antara lain.

Berikut akan dijelaskan tentang tiga tahap dari proses terjadinya hujan.

1. Evaporasi

Tahap pertama dari proses terjadinya hujan adalah evaporasi.

Evaporasi adalah proses penguapan air menggunakan panas suhu bumi dari matahari.

Baca Juga: Dampak dan Cara Mengurangi Terjadinya Hujan Asam, Materi Biologi

Panas matahari atau panas bumi bisa membuat air yang ada di permukaan sungai, danau, dan laut akan menguap.