2. Mengembalikan burung pipit ke habitat atau tempat tinggalnya.
Petani bukan hanya merawat burung pipit tapi juga membiarkannya kembali pulang setelah sehat.
Perbuatan baik itu ditunjukkan pada paragraf pertama.
"Setelah beberapa hari ia rawat, burung pipit itu ia lepaskan kembali ke alam bebas."
3. Selalu merasa bersyukur.
Pada dongeng itu, burung pipit yang dirawat memberikan hadiah bibit semangka.
Walau hanya sebuah bibit, petani merasa berterima kasih dan bersyukur yang disampaikan pada paragraf kedua.
"Petani itu sangat berterima kasih kepada burung."
4. Suka berbagi pada sesama.
Petani juga memiliki sikap yang suka berbagi pada sesama.
Hal itu ditunjukkan pada paragraf kelima yang disampaikan pada kalimat terakhir.
"Ia selalu membagikan hartanya kepada orang yang kekurangan dan selalu menolong orang yang butuh pertolongannya."
Nah, itu beberapa sifat baik yang jadi pesan moral bagi para pembaca dongeng "Petani yang Baik Hati".
Baca Juga: Berbagai Manfaat Pohon Kelapa Bagi Manusia, Materi Kelas 3 SD
----