Tantangan Penerapan Pancasila dalam Kehidupan Global, Materi PPKn

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 18 Agustus 2023 | 20:00 WIB
Tantangan penerapan Pancasila dalam kehidupan global. (freepik/rawpixel-com)

Faktor yang menyebabkan terjadinya KKN adalah mentalitas aparat, moral, kemampuan kerja, dan desakan ekonomi.

Cara yang paling efektif dan efisien untuk menghapuskan KKN adalah dengan kesadaran masing-masing individu.

Selain itu, bisa juga diberlakukan peraturan terkait hukuman yang tegas terhadap pelaku KKN di negara Indonesia.

4. Kurangnya Pemahaman

Tantangan penerapan Pancasila di kehidupan global selanjutnya adalah kurangnya pemahaman dari masyarakat.

Yap, beberapa masyarakat Indonesia mungkin belum memahami atau mengamalkan Pancasila secara utuh.

Apabila banyak masyarakat yang pemahamannya soal Pancasila masih kurang, maka bisa menghambat persatuan.

Oleh karena itu, harus ditingkatkan pemahaman dan pengamalan Pancasila melalui pendidikan, sosialisasi, dan budaya.

Dengan mempelajari Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan seperti sekarang, kita sudah belajar tentang Pancasila.

Selain itu, pengamalan Pancasila ini juga harus diterapkan lewat peraturan-peraturan yang berlaku di sekolah.

Hal ini harus didukung dengan hukuman yang juga tegas apabila ada pelanggaran terkait sila dalam Pancasila.

Nah, itulah penjelasan tentang tantangan penerapan Pancasila dalam kehidupan global. Semoga bisa bermanfaat, ya. 

Baca Juga: Contoh Peluang dan Tantangan Pancasila saat Diterapkan di Era Digital