Menggemaskan, Lihat Tingkah Anjing Lucu Ini yang Mirip Anak Manusia yang Dimanja

By Amirul Nisa, Minggu, 20 Agustus 2023 | 16:00 WIB
Anjing manis yang sangat dimanja layaknya cucu manusia.
Anjing manis yang sangat dimanja layaknya cucu manusia. (Instagram #mykomashroom)

Bobo.id - Dalam sebuah keluarga, kakek dan nenek adalah dua sosok yang selalu disebut memanjakan cucunya.

Tapi pada cerita yang dikutip dari The Dodo kali ini akan sedikit berbeda, karena cucu yang dimanjakan adalah seekor anjing.

Ibu Myko atau pemilik hewan peliharaan yang tidak bersedia disebutkan namanya ini menceritakan kelucuan anjing berbulu cokelatnya.

Saat dilihat anjing yang bernama Myko ini terlihat sama seperti anjing pada umumnya, tapi teman-teman akan terkejut dengan tingkah lakunya.

Myko bukan hanya punya orang tua asuh yang menyayangi tapi juga kakek dan nenek, lo.

Tentu saja orang tua serta kakek dan nenek adalah manusia yang merawat hewan ini seperti anak manusia.

Bersama orang tuanya Myko sebenarnya hidup dengan beberapa peraturan seperti tidak naik ke atas meja atau tidak tidur di atas ranjang.

Orang tua Myko memang sudah menyediakan ruangan khusus dengan kasur khusus untuk hewan peliharaannya ini.

Tapi hal mengejutkan terjadi saat ibu Myko datang menjemputnya yang sedang menginap di rumah kakek dan nenek.

Saat ia masuk ke dalam rumah, betapa terkejutnya kalau di rumah kakek dan nenek, Myko mendapat sedikit kebebasan.

Anjing lucu ini sudah berada di atas meja untuk makan siang bersama kakek dan neneknya.

Baca Juga: Bikin Gemas, Anjing Pemalu Ini Tak Mau Lepas dari Mainan Pertamanya

Bahkan setelah sesi makan selesai, Myko tetap diperbolehkan duduk di meja sambil menggoyangkan ekornya.

Anjing ini juga banyak mendapatkan pelukan hangat dari kakek atau neneknya.

Seperti layaknya kakek dan nenek menimang cucu, Myko mendapat kesempatan itu dengan segala curahan kasih sayang.

Kedekatan kakek dan nenek dengan Myko terjadi saat anjing ini baru datang ke rumah barunya.

Kakek Myko yang selalu berikan banyak pelukan hangat.
Kakek Myko yang selalu berikan banyak pelukan hangat. (IBU MYKO VIA THE DODO)

Saat kakek dan nenek berkunjung, mereka langsung jatuh hati dan menganggap Myko seperti cucunya sendiri.

Myko punya banyak keseruan saat bersama kakek dan neneknya. Anjing ini akan menikmati sarapan berupa telur dan roti panggang.

Bahkan Myko juga menikmati minum teh bersama kakek dan nenek setiap pagi saat berkunjung ke rumah kakek dan neneknya.

Kakek dan nenek bersama Myko akan mengawasi burung yang ada di luar rumah sambil menikmati teh.

Pada sore harinya, Myko akan berbaring di tempat tidur kakek dan neneknya. Atau tidak jarang ia berjalan-jalan di kolam bebek di dekat rumah.

Hewan peliharaan yang manis ini juga sering menghabiskan waktu dengan menonton acara televisi atau menonton film sambil berpelukan di tempat tidur.

Mengetahui rutinitas hewan peliharaannya, Ibu Myko tahu pasti bawah anjingnya sudah seperti cucu manusia bagi kedua orang tuanya.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Ras Anjing Labrador Retriever, Hewan Lincah dan Cardas

Saat kakek dan nenek datang menginap ke rumah Ibu Myko, maka sata itulah Myko tidak akan menggunakan ruang tidurnya.

Anjing itu akan menyusul kakek dan nenek lalu tidur bersama di kamar tamu dengan pelukan hangat sepanjang malam.

Myko anjing yang jadi anak kesayangan kakek dan neneknya. (IBU MYKO VIA THE DODO)

Myko pun jadi anjing yang penuh limpahan kasih sayang dan mendapatkan banyak hal yang dibutuhkan.

Myko memiliki selimut biru kesukaannya hingga sebuah ruangan khusus untuk bersembunyi saat suara kembang api atau kegaduhan lain terdengar.

Anjing yang dimanja ini juga sangat sensitif dan membutuhkan banyak perlakuan khusus.

Meski begitu, Myko tetap anjing yang pintar, berani, lucu dan selalu tanggap atas kasih sayang yang didapat dari orang tua serta kakek dan neneknya.

Nah, itu kisah tingkah polah Myko yang sudah seperti cucu manusia dan sangat dimanja kakek dan neneknya.

----

Kuis!

Apa bentuk memanjakan yang dilakukan kakek dan nenek pada Myko?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023