Perwujudan Nilai-Nilai Pancasila dalam Bidang Sosial Budaya, Materi PPKn

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:30 WIB
Perwujudan nilai-nilai Pancasila dalam bidang sosial budaya. (freepik)

Untuk meyakini, kita bisa berbuat baik pada sesama dan menjauhi larangan yang berkaitan dengan kehidupan sosial.

2. Toleransi Antar Umat Beragama

Seperti kita tahu, Indonesia merupakan salah satu negara yang punya berbagai agama yang diyakini masyarakatnya.

Dengan adanya perbedaan ini, maka tidak menutup kemungkinan ada peluang terjadinya konflik antar agama.

Oleh karena itu, perlu diterapkan sikap toleransi antar umat beragama yakni dengan cara berteman baik.

Selain itu, kita juga tidak boleh memandang sebelah mata agama lain serta saling memberi kebebasan dalam beribadah.

3. Melakukan Musyawarah

Musyawarah merupakan pembahasan bersama dengan maksud mencapai keputusan atas penyelesaian masalah.

Musyawarah bertujuan mengambil keputusan secara jujur dan adil yang tidak memberatkan salah satu pihak.

Ketika ada masalah di lingkungan keluarga, sekolah, atau masyarakat, maka kita bisa melakukan musyawarah.

4. Menghargai Pendapat Orang Lain

Dalam melakukan musyawarah, kita harus menerima perbedaan pendapat antar anggota. Baik yang setuju atau tidak.

Ketika hasilnya sudah disepakati, maka kita harus menerima keputusan itu walaupun tidak sesuai dengan keinginan.

5. Ikut Serta Gotong Royong

Gotong royong merupakan salah satu ciri khas dari bangsa Indonesia karena diyakini bisa menumbuhkan kerukunan. 

Baca Juga: 25 Contoh Sikap yang Tidak Sesuai dengan Nilai Pancasila, Materi Kelas 5 SD