Contoh Perubahan Benda yang Disebabkan Suhu Tinggi, Materi Kelas 6 SD

By Grace Eirin, Jumat, 1 September 2023 | 10:00 WIB
Perubahan wujud benda bisa terjadi karena dikenai suhu tinggi. (Leon Contreras/Unsplash)

Bobo.id - Suhu dapat memengaruhi terjadinya perubahan wujud benda

Di sekitar kita, ada beberapa jenis benda, yaitu benda padat, benda cair, dan gas yang memiliki sifatnya masing-masing

Benda-benda tersebut dapat mengalami perubahan wujud, misalnya benda padat menjadi cair, benda cair menjadi gas, atau lain sebagainya. 

Nah, perubahan wujud ini terjadi karena suhu di sekitarnya, dapat berupa suhu tinggi atau suhu rendah. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, suhu adalah ukuran kuantitatif terhadap temperatur; panas dan dingin, diukur dengan termometer. 

Pada pelajaran IPAS kelas 6 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan belajar menjelaskan contoh perubahan wujud benda akibat suhu tinggi. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!

Contoh Perubahan Benda Akibat Suhu Tinggi

Suhu bisa meningkat karena menyerap kalor atau energi panas, dan menurun karena melepaskan kalor. 

Menurut KBBI, kalor adalah tenaga panas yang dapat diteruskan ataupun diterima oleh satu benda ke benda lain. 

Umumnya kalor berpindah dari benda bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu rendah. Karena itulah kalor bisa mempengaruhi benda yang mendapat energi dari benda lainnya.

Berikut ini beberapa contoh perubahan benda akibat suhu tinggi. 

Baca Juga: Cara Menghitung Luas dan Keliling Segitiga, Materi Kelas 6 SD