Konsep Hak Asasi, Hak Warga Negara, Kewajiban Asasi, dan Kewajiban Warga Negara

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 6 September 2023 | 11:30 WIB
Konsep hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara. (freepik)

Bobo.id - Pada materi PPKn SMA, kita akan belajar tentang hak dan kewajiban asasi serta warga negara.

Hak dan kewajiban merupakan dua hal yang tidak bisa dipisahkan dan saling terkait satu dengan yang lain.

Secara umum, hak adalah semua hal yang bisa didapatkan. Bisa berbentuk benda maupun kewenangan. 

Sementara itu, kewajiban adalah segala sesuatu yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.

Ada banyak istilah hak dan kewajiban, seperti hak dan kewajiban asasi serta hak dan kewajiban warga negara.

Meski terlihat sama, namun ternyata keempat hal itu memiliki konsep yang berbeda satu dengan yang lain.

Hmm, lalu apa konsep hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara? Simak, yuk!

Penjelasan Konsep

Hak asasi, hak warga negara, kewajiban asasi, dan kewajiban warga negara adalah unsur yang melekat pada manusia.

Semua manusia memiliki hak dan kewajiban asasi serta hak dan kewajiban warga negara, teman-teman.

Oleh karena itu, setiap orang wajib untuk menghormati dan menghargai hak dan kewajiban milik orang lain.

Konsep hak dan kewajiban ini memiliki persamaan dan juga perbedaan. Berikut ini penjelasan lengkapnya:

Baca Juga: 5 Perbedaan Hak Asasi Manusia dengan Hak Warga Negara, Materi PPKn