Bagian Tumbuhan yang Berperan untuk Melindungi Diri, Materi Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Rabu, 13 September 2023 | 10:30 WIB
Bagian tumbuhan yang berperan untuk bertahan hidup dan melindungi diri adalah akar dan batang. (cocoparisienne)

Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu tahu apa saja bagian tubuh tumbuhan

Tubuh tumbuhan terdiri dari akar, batang, daun, buah, dan bunga, yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda. 

Selain untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan, bagian tumbuhan juga berperan untuk bertahan hidup dan melindungi diri. 

Tumbuhan bertahan hidup dengan memanfaatkan fungsi tubuh dan melakukan adaptasi dengan lingkungan. 

Pada pelajaran IPAS kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan belajar menyebutkan bagian dari tumbuhan yang berperan untuk melindungi diri. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!

Bagian Tumbuhan untuk Melindungi Diri

Dalam buku Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD Kelas IV halaman 4 terdapat gambar 'Bagian Tubuh Tumbuhan dan Fungsinya'.

Dari gambar tersebut, kita mengetahui bahwa akar dan batang merupakan bagian tumbuhan yang berperan untuk melindungi diri. 

Apakah teman-teman tahu apa alasannya? 

Akar dan batang sama-sama memiliki jaringan epidermis, yakni jaringan terluar pada akar dan batang yang memiliki dinding tipis. 

Dinding tipis pada lapisan epidermis akar berfungsi untuk menyerap air dan mineral dari tanah untuk diteruskan ke korteks. 

Baca Juga: Apa Pengaruh Gaya Gravitasi terhadap Benda? Materi Kelas 4 SD