Seru dan Menarik, Pendakian Gunung Dilakukan Bersama Ratusan Anjing Adopsi

By Amirul Nisa, Sabtu, 16 September 2023 | 18:00 WIB
Penampungan anjing yang ada diperbukitan dengan ribuan anjing siap adopsi. (WILAYAH DE ZAGUATES VIA THE DODO)

Bobo.id - Mendaki gunung bisanya dilakukan oleh sekelompok orang, tidak dengan sekelompok anjing.

Tapi kisah itu terjadi di pegunungan Kosta Rika, Territorio de Zaguates atau Lan of the Strays.

Dikutip dari The Dodo, ternyata para anjing itu tidak mendaki gunung untuk berwisata, tapi datang ke tempat tinggal yang baru.

Pegunungan itu menjadi rumah bagi lebih dari 1.800 anjing yang siap untuk diadopsi.

Pegunungan itu ternyata sudah cukup lama dijadikan sebagai tempat penampungan anjing yang bisa diadopsi.

Di pegunungan itu ada sebuah peternakan seluas 370 hektar miliki kakek dari Lya Battle dan Alvaro Saumet.

Keduanya memang sudah cukup lama merawat anjing-anjing jalanan yang tidak memiliki tempat tinggal.

Pada awalnya, mereka hanya menjaga anjing itu di rumahnya dengan dua kamar tidur.

Tapi, karena kecintaannya pada anjing, hewan yang dirawat terus bertambah hingga 100 anjing.

Saat itulah, mereka sadar untuk memiliki tempat yang lebih luas, dan saat itu pilihan paling tepat adalah menggunakan peternakan milik kakeknya yang sudah meninggal.

Peternakan itu ada di pegunungan dan membuat Lya dan Alvaro harus mendaki gunung bersama para anjing.

Baca Juga: Menggemaskan, Anjing Ini 'Ditemukan' Bersantai di dalam Akuarium Kura-Kura