Jadi Bahan Bangunan yang Kokoh, Ini 5 Jenis Kayu Terkuat di Dunia

By Amirul Nisa, Kamis, 21 September 2023 | 15:00 WIB
Ada banyak perkakas yang terbuat dari kayu yang sangat kuat. (Michelle_Raponi /pixabay)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah tahu kalau kayu banyak digunakan sebagai bahan bangunan.

Bahkan di rumah pasti ada banyak benda yang terbuat dari kayu, dari lemari, hingga kusen pintu atau jendela.

Kayu memang terkenal sebagai bahan bangunan yang kuat. Bahkan penggunaan kayu sudah dilakukan sejak lama.

Selama ribuan tahun, manusia sudah menggunakan kayu dalam banyak kebutuhan, dari membangun rumah, membuat perkakas, hingga kendaraan, lo.

Selain jadi bahan baku yang kuat kayu juga memiliki nilai keindahan yang membuatnya banyak disukai.

Tapi ternyata kekuatan setiap jenis kayu berbeda-beda, lo. Ada kayu yang mudah rapuh, tapi ada juga yang sangat kuat.

Beberapa jenis kayu bahkan memiliki ketahanan yang sangat tinggi terhadap tekanan, kelembaban, dan bahkan serangan hama.

Kali ini, Bobo akan memberikan informasi tentang beragam jenis kayu yang terkenal sebagai bahan bangunan paling kuat di dunia.

1. Kayu Bubinga atau Guibourtia spp.

Kayu Bubinga adalah jenis kayu yang berasal dari pohon yang ada di hutan-hutan tropis Afrika.

Kayu ini adalah salah satu jenis kayu terkuat yang pernah ditemukan di dunia, dengan memiliki serat yang padat dan tahan terhadap perubahan iklim ekstrem.

Baca Juga: 8 Fakta Unik General Sherman, Pohon Tertua dan Terbesar di Dunia