5 Fakta Unik Elista, Kota Catur dengan Ragam Budaya yang Menarik

By Amirul Nisa, Senin, 2 Oktober 2023 | 15:30 WIB
Kota Elista yang ada di Rusia dengan budaya uniknya berkaitan dengan catur. (Creative Commons/Alexxx1979)

2. Budaya Kalmyk yang Unik

Hal unik lain dari Elista adalah adanya budaya Kalmyk dari etnis Kalmyk yang sangat khas.

Kalmykia adalah satu-satunya republik di Eropa dengan mayoritas penduduknya adalah keturunan Mongol.

Tentu saja dengan adanya keturunan Mongol sebagai penduduk paling banyak, tempat ini punya budaya yang berbeda.

Bahkan di tempat ini ada banyak makanan unik, pakaian, hingga beragam tradisi yang mungkin jarang teman-teman temui.

Penduduk Kalmyk juga memelihara unta, yang jarang ditemui di wilayah lain Rusia, sehingga menciptakan pemandangan berbeda.

Dengan pengaruh agama Buddha yang kuat, etnis ini juga menghasilkan banyak karya seni, kerajinan tangan hingga musik yang unik.

3. Bangunan Catur yang Mengagumkan

Chess City adalah kompleks yang dibangun khusus untuk mengadakan turnamen catur internasional.

Di kota ini, kita bisa menemukan banyak bangunan yang menakjubkan, termasuk Istana Catur yang mengesankan, yang merupakan salah satu gedung paling ikonik di Elista.

4. Kuil Buddha Elista

Baca Juga: 7 Kota Paling Dingin di Dunia, Ada yang Suhunya Mencapai -50 Derajat Celcius!