Bobo.id - Sebuah negara tentu perlu memiliki ideologi yang menjadi gagasan dan tujuan suatu negara.
Pada materi PPKn kali ini, teman-teman akan belajar tentang ideologi khususnya ideologi terbuka.
Ideologi terbuka adalah gagasan yang digunakan bangsa Indonesia yang sesuai dengan Pancasila, lo.
Nah, ada beberapa ciri yang bisa kita pelajari untuk membedakan ideologi terbuka pada Pancasila dengan ideologi yang lain.
Tapi sebelumnya, teman-teman perlu paham pengertian dari ideologi dan jenis-jenisnya.
Ideologi
Istilah ideologi berasal dari bahasa Prancis yaitu ideologie yang merupakan gabungan dua kata dari bahasa Yunani, yaitu idea dan logia.
Idea berarti gagasan atau pola. Sedangan logia adalah studi tentang ilmu yang mempelajari sesuatu.
Sehingga ideologi dalam bahasa berarti sebuah studi atau ilmu yang mempelajari tentang gagasan.
Selain itu, seorang ahli yaitu Michael Hunt menyebut ideologi sebagai rangkaian keyakinan atau asumsi yang berkaitan dalam realitas tertentu hingga menjadi istilah yang bida dipahami dan cara untuk menangani kenyataan.
Sedangkan Karl Marx menyebut ideologi sebagai alat yang berfungsi untuk mencapai suatu kesetaraan dan kesejahteraan bersama.
Ia juga menjelaskan kalau ideologi akan muncul dari corak masyarakat itu sendiri.
Baca Juga: Apa Saja Perbedaan Ideologi Terbuka dan Ideologi Tertutup? Materi PPKn