Bagaimana Cara Mencegah Tindakan Bullying?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 29 September 2023 | 16:30 WIB
Cara mencegah bullying di kalangan anak-anak. (freepik/gpointstudio)

Ketika kita memiliki banyak teman, maka pelaku bully tentu akan berpikir dua kali untuk menindasnya.

Jika kesulitan untuk berteman di sekolah atau di lingkungan rumah, coba minta saran ke orang tuamu, ya.

4. Menanamkan Pola Pikir Antibullying

Cara mencegah perilaku bullying selanjutnya adalah dengan menanamkan pola pikir antibullying

Kita harus sadar dan peka bahwa perilaku bullying itu bisa merugikan banyak orang bahkan kita sendiri.

Jika ada perilaku yang buruk di lingkungan sekitar, kita tak boleh mencontoh dan menerapkannya di lingkungan.

Dengan menananmkan pola pikir antibullying, maka kecil kemungkinan kita menjadi pelaku bullying.

5. Berani Bercerita pada Orang Lain

Ketika melihat perlakuan bullying, maka teman-teman harus berani cerita pada orang dewasa, ya.

Misalnya, orang tua, wali murid, dan guru. Dengan begitu, korban bullying akan mendapat perlindungan.

Dengan bercerita, kita juga bisa menghindari tindakan bullying yang sama terjadi pada anak lainnya, lo. 

Sebab, nantinya pelaku bullying akan mendapat hukuman yang bisa menciptakan efek jera.

Oleh karena itu, ketika mengalami atau melihat teman lain mendapat perlakuan buruk, jangan takut cerita, ya.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah perilaku bullying. Semoga bermanfaat!