Walau bisa dilakukan oleh semua orang, tapi kalimat saran harus teman-teman buat dengan benar, lo.
Ada beberapa karakteristik yang harus dipenuhi dalam membuat kalimat saran.
Pertama, dalam sebuah kalimat saran diperlukan adanya kata penanda yang biasa diletakkan di awal kalimat atau tengah kalimat.
Kata penanda ini cukup beragam, tapi beberapa yang umum digunakan adalah lebih baik jika, perlu diingat bahwa, usahakan, hendaknya, saran saya, sebaiknya, dan lain sebagainya.
Lalu, kalimat saran juga bisa digunakan dalam berbagai keperluan dari percakapan harian hingga karya ilmiah.
Terakhir, kalimat saran juga harus menggunakan tanda baca yang benar, yaitu tanda baca titik (.).
Sebuah kalimat saran tidak boleh menggunakan tanda seru (!), karena bukan termasuk kalimat seru atau perintah.
Nah, setelah memahami tentang kalimat ini, mari coba buat kalimat saran sesuai dengan masalah yang berkaitan dengan hak.
Latihan Membuat Kalimat Saran
1. Udin ingin pandai tentang alam sekitar. Ia tidak memiliki banyak buku.
Kalimat Saran
Sebaiknya, Udin datang ke perpustakaan dan mencari buku tentang alam.
Baca Juga: Materi Kelas 3 SD, Berbagai Manfaat dari Istirahat untuk Tubuh