Apa yang Dimaksud dengan Properti Tari? Materi Kelas 5 SD Tema 4

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 14 Oktober 2023 | 07:30 WIB
Apa yang dimaksud dengan properti tari? (PIXABAY/SZimmermann_DE)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 4, kita akan belajar tentang properti yang digunakan dalam seni tari.

Seni tari adalah suatu gerakan berirama yang bertujuan untuk mengekspresikan suatu perasaan tertentu. 

Tidak hanya memerhatikan gerakan saja, perlu juga diperhatikan properti tari dalam setiap tariannya.

Misalnya, ketika kita melihat Tari Piring. Maka jelas, di sana ada properti yang tidak boleh dilupakan. Yap, piring!

Jika tidak ada properti piring yang digunakan penari, maka tentu saja namanya tidak lagi Tari Piring, teman-teman.

Apa Itu Properti Tari?

Di buku tematik halaman 62, kita diminta menuliskan tentang apa yang dimaksud dengan properti tari. 

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

Jawaban:

Secara umum, properti tari adalah alat atau benda yang digunakan pada sebuah pertunjukan seni tari.

Properti tari digunakan jadi pelengkap. Tujuannya untuk menambah makna dan nilai keindahan dalam gerakan.

Bisa juga diartikan, properti tari adalah seua alat yang digunakan untuk menunjang penampilan penari.

Baca Juga: Properti yang Digunakan pada Tari Piring dan Rangguk Ayak, Materi Kelas 5 SD