Belajar tentang Ciri-Ciri dan Struktur dari Cerita Fantasi, Materi Bahasa Indonesia

By Amirul Nisa, Selasa, 17 Oktober 2023 | 10:30 WIB
Mengenal cerita fiksi dari ciri dan strukturnya. (freepik)

1. Adanya Kejadian Keajaiban, Misteri, atau Hal Aneh

Pada sebuah cerita fantasi akan mengandung beberapa kisah keajaiban, misteri, hingga adanya hal aneh.

Bahkan tidak jarang ada unsur benda yang tidak ada di dunia maya hingga karakter yang unik.

Selain itu, pada cerita fantasi juga tidak ada batasan logika yang mengekang.

Dengan begitu semua unsur pada cerita fantasi bisa dibuat sesuai keinginan penulis.

2. Ide Cerita yang Terbuka

Ciri lainnya adalah tidak ide yang ada pada cerita fantasi bersifat terbuka.

Sehingga penulis cerita fantasi bisa mengembangkan cerita sesuai dengan keinginannya sendiri.

Contohnya, seorang penulis cerita fantasi bisa mengambil tema supranatural, mistis, horror, fiksi ilmiah, dan lain sebagainya.

3. Punya Banyak Latar

Cerita fantasi juga bisa dikenali dari adanya bayak latar yang cukup banyak untuk membangun sebuah cerita.

Ada penulis yang menggunakan latar berupa dimensi waktu lain atau dunia yang tidak ada di dunia nyata.

Bahkan latar waktu yang digunakan bisa cukup berbeda, seperti menembus waktu atau waktu berhenti.

4. Punya Tokoh Unik

Cerita fantasi memiliki tokoh yang unik dari ciri hingga wataknya yang bisa jadi tidak ada dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Apa Saja Unsur-Unsur Intrinsik dalam Sebuah Cerita? Materi Kelas 5 SD