Sejarah Proses Masuknya Agama Islam di Indonesia, Materi IPS

By Amirul Nisa, Selasa, 17 Oktober 2023 | 11:30 WIB
Bangunan masjid yang jadi bukti sejarah masuknya agama Islam. (Creative Commons/PL09Puryono)

Bobo.id - Indonesia adalah negara yang punya beragam agamA yang diakui oleh pemerintah.

Salah satu agama itu adalah Islam yang tersebar hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Namun, bagaimana rakyat Indonesia bisa mengenal agama Islam dan menjadikannya sebagai sebuah kepercayaan?

Pada materi IPS kali ini akan dijelaskan sejarah dari masuknya agama Islam ke Indonesia.

Agama Islam sebuah agama yang disebarkan dengan cara yang beragam di seluruh wilayah di Indonesia.

Proses penyebaran pun sudah terjadi selama ratusan tahun yang lalu.

Puncak penyebaran agama Islam mejadi semakin cepat saat dilakukan oleh walisongo.

Berikut akan dijelaskan beberapa catatan yang menujukkan sejarah masuknya agama Islam. Yuk, simak!

Sejarah Masuknya Agama Islam di Indonesia

Ada banyak catatan hingga teori yang menyampaikan awal mula agama Islam masuk ke Indonesia.

Salah satunya adalah catatan dari Tiongkok yang menyebut bahwa Islam masuk ke Indonesia pada masa abad ketujuh atau sekitar tahun 700 masehi.

Pada masa itu, Indonesia menjadi jalur pedagangan yang strategis dan terkenal antarnegara.

Baca Juga: Cara Penyebaran Agama Sunan Gresik Anggota Wali Songo, Materi IPS