Menjawab Pertanyaan dari Teks Bacaan 'Wabah Demam Berdarah', Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Selasa, 17 Oktober 2023 | 14:00 WIB
Mengenal penyakit demam berdarah dari teks bacaan. (freepik)

Bobo.id - Saat membaca, teman-teman bisa mendapatkan banyak informasi menarik.

Seperti pada teks bacaan berjudul "Wabah Demam Berdarah" yang disampaikan pada materi kelas 3 SD.

Melalui membaca, akan ada banyak wawasan baru yang menarik serta bisa berdampak pada kehidupan kita nantinya.

Tapi untuk bisa mendapatkan ilmu dari teks bacaan, teman-teman harus membacanya secara teliti.

Pastikan teman-teman membaca seluruh isi teks dan memahami setiap kata serta maksud dari setiap kalimat.

Selain mendapatkan pengetahuan baru, cara itu juga akan meningkatkan kosakata teman-teman, lo.

Punya banyak kosakata akan sangat membantu dalam berkomunikasi atau membuat sebuah tulisan.

Kosakata yang beragam juga akan membuat teman-teman lebih mudah mempelajari berbagai jenis teks bacaan.

Pada materi kali ini, teman-teman akan dilatih kemampuan dalam memahami sebuah teks bacaan.

Setelah membaca teks bacaan ini, cobalah jawab pertanyaan yang sudah disediakan untuk melihat tingkat pemahaman setelah membaca.

Wabah Demam Berdarah

Ayah Dayu terserang demam berdarah. Tubuhnya demam tinggi dan menggigil kedinginan. Kepalanya terasa berat. Perutnya mual dan ingin muntah. Ada bintik-bintik merah di kulitnya. Tetangga Dayu pun segera membawanya ke rumah sakit.

Baca Juga: Manfaat Memilih Makanan untuk Kesehatan Tubuh, Materi Kelas 3 SD