Bobo.id - Pada teks bacaan "Siti Demam" teman-teman bukan hanya belajar tentang kesehatan tapi juga tentang kalimat.
Teks bacaan tersebut bisa ditemukan pada materi kelas 3 SD, yang akan dijelaskan berikut ini.
Dari teks bacaan tersebut teman-teman akan diajarkan tentang dua jenis kalimat, yaitu kalimat masalah dan kalimat penyelesaian masalah.
Pada teks bacaan itu akan ada dua jenis kalimat tersebut yang perlu teman-teman temukan.
Untuk bisa menemukan dua jenis kalimat itu, mari pahami dulu pengertian dari kalimat masalah dan penyelesaian masalah.
Dengan memahami penjelasan berikut, teman-teman bisa menemukan dua jenis kalimat tersebut dengan mudah.
Kalimat Masalah dan Penyelesaian
Kalimat masalah adalah suatu kalimat yang di dalamnya menjelaskan sebuah permasalahan tertentu.
Permasalahan tersebut akan menjadi topik perbincangan dengan adanya penyelesaian masalah di dalamnya.
Sedangkan kalimat penyelesaian masalah atau pemecahan masalah merupakan proses atau suatu perbuatan yang dilakukan untuk menyelesaikan suatu persoalan.
Dua jenis kalimat ini tentu memiliki perbedaan, khususnya dari segi penyampaiannya.
Kalimat penyelesaian masalah tidak bisa disampaikan secara sembarangan, lo.
Baca Juga: Mengamati Teks Bacaan 'Siti Demam' dan Temukan Hak serta Kewajiban, Materi Kelas 3 SD
Untuk menyampaikan sebuah penyelesaian masalah dalam bentuk kalimat, teman-teman harus memperhatikan jenis kata yang perlu digunakan.
Jadi, gunakan kata-kata yang jelas dan susun secara beraturan hingga mudah dimengerti.
Hal itu penting dilakukan karena akan berdampak pada pemahaman pembaca untuk bisa menyelesaikan masalah yang dibahas.
Karena itu, kalimat penyelesaian masalah seringkali merupakan bagian dari tanggapan atas suatu peristiwa atau karya.
Kalimat penyelesaian masalah pun disampaikan dengan harapan dapat menjadi jalan keluar atas permasalahan yang dialami.
Setelah memahami penjelasan tersebut, teman-teman bisa mencoba memulai latihan mengenal dua jenis kalimat itu dalam sebuah teks bacaan.
Siti Demam
Siti kepanasan saat pulang sekolah. Di malam harinya ia demam dan badannya panas. Ibu mengompres Siti dengan air hangat. Ibu pun menyelimutinya dengan selimut tipis.
Siti masih merasa demam saat bangun tidur. Ibu ingin Siti sehat. Ibu pun membawa Siti ke Puskesmas.
Sebagai warga negara, kita berhak mendapat fasilitas tempat berobat. Oleh karena itu, pemerintah mendirikan Puskesmas dan Rumah Sakit. Di Puskesmas dan Rumah Sakit ada dokter dan perawat yang bertugas.
Dokter lalu memeriksa Siti. Setelah diperiksa, dokter memberinya obat dan vitamin. Dokter menyarankan agar Siti menjaga kesehatan. Ia harus banyak minum air putih hangat. Ia harus memilih jajanan yang sehat. Ia juga harus rajin mencuci tangan.
Ibu dan Siti berterima kasih kepada dokter. Mereka senang berobat di Puskesmas.
Baca Juga: Materi Kelas 3 SD, Menemukan Kalimat Penyelesaian Masalah dari Teks 'Lingkungan Hijau'
Setelah membaca dengan teliti teks bacaan tersebut coba tuliskan kalimat masalah dan penyelesaiannya yang teman-teman temukan.
Bila sudah, teman-teman bisa mencocokkan dengan kunci jawaban berikut ini.
Kalimat Masalah dan Penyelesaiannya
Pada teks bacaan ini ada dua kalimat masalah yang masih berkaitan.
- "Siti kepanasan saat pulang sekolah."
Penyelesaiannya
Akibat kepanasan saat pulang sekolah, Siti menjadi demam dan badannya panas.
Karena itu, ibu mencoba mengobati dengan cara mengompres menggunakan air hangat.
Ibu juga menyelimuti Siti dengan selimut tipis saat akan tidur.
- "Siti masih merasa demam saat bangun tidur."
Meski sudah mendapat perawatan sederhana dari ibu, Siti masih merasa demam setelah bangun tidur.
Karena itu ibu membawa Siti ke puskesmas untuk berobat.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan dari Teks Bacaan 'Wabah Demam Berdarah', Materi Kelas 3 SD
Dokter lalu memeriksa siti dan memberikan obat serta vitamin.
Siti juga disarankan menjaga kesehatan dengan minum banyak air putih hangat, memilih jajanan yang sehat, dan rajin mencuci tangan.
Nah, itu beberapa penjelasan tentang kalimat masalah dan penyelesaiannya serta contoh berdasarkan teks bacaan.
----
Kuis! |
Apa yang bisa kita dapat dari membaca sebuah teks bacaan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023