Mekanisme Peredaran Darah Besar dan Peredaran Darah Kecil, Materi IPA

By Amirul Nisa, Senin, 23 Oktober 2023 | 11:00 WIB
Darah punya banyak fungsi penting dan memiliki dua jenis sistem peredaran darah. (freepik)

Bobo.id - Pada tubuh kita terdapat darah yang mengalir dengan berbagai fungsi yang disebut peredaran darah.

Ternyata peredaran darah manusia terbagi menjadi dua jenis, yaitu peredaran darah besar dan kecil.

Pada materi IPA kali ini, kita akan belajar tentang dua sistem peredaran darah pada tubuh manusia.

Darah merupakan bagian dari tubuh kita yang punya fungsi sebagai alat pengangkut, menjaga tubuh dari kuman, pembekuan darah, hingga menjaga kestabilan tubuh.

Untuk menjalankan tugasnya, darah memiliki dua sistem yang dijalankan yaitu sistem peredaran darah besar dan kecil.

Berikut akan dijelaskan cara kerja dua sistem peredaran darah tersebut.

Sistem Peredaran Darah Besar

Sistem peredaran darah besar adalah sirkulasi peredaran darah yang mengalir dari jantung ke seluruh tubuh lalu kembali ke jantung.

Jadi, sistem peredaran darah ini dimulai dari jantung tepatnya pada bilik kiri.

Pada bilik kiri, darah akan dipompa agar bisa mengalir ke seluruh tubuh.

Tentunya darah yang mengalir ini adalah darah bersih yang kaya akan oksigen, ya.

Setelah mengaliri ke seluruh tubuh, darah akan kembali lagi ke jantung tepatnya pada serambi kanan.

Baca Juga: 5 Gangguan pada Organ Peredaran Darah Manusia, Materi Kelas 5 SD