Berbagai Alasan Mengapa Sikap Membantu Penting Dimiliki, Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Senin, 30 Oktober 2023 | 09:00 WIB
Sikap membantu penting dimiliki dan bisa dilakukan di manapun. (tirachardz)

3. Mempererat Persaudaraan

Sikap saling membantu yang sering dilakukan akan memunculkan sikap saling peduli.

Sikap peduli ini yang kemudian memperkuat tali persaudaraan dan hubungan akan menjadi lebih dekat.

Saat sudah mendapat bantuan, teman-teman akan memiliki rasa untuk membalas bantuan yang pernah didapat.

Dengan begitu, akan ada hubungan baik yang terjalin karena sikap saling membantu.

4. Menimbulkan Rasa Bahagia

Sikap saling membantu juga bisa menimbulkan rasa bahagia, lo.

Saat membantu orang lain, teman-teman akan merasa menjadi orang yang bermanfaat. Hal tersebut tentu akan menimbulkan rasa bahagia.

Saling membantu ternyata merupakan respons yang ditimbulkan oleh otak, dengan peningkatan produksi hormon endorfin yang lebih banyak.

Hormon ini akan mempengaruhi suasana hati menjadi lebih baik atau bahagia.

Nah, itu beragam manfaat dari sikap membantu yang kita lakukan dan bisa menjadi alasan untuk terus membantu orang lain yang membutuhkan.

Baca Juga: Menemukan Kosakata Baru tentang Cuaca dari Teks Bacaan 'Persahabatan Matahari dan Awan', Materi Kelas 3 SD

----

Kuis!

Apa yang dimaksud makhluk sosial?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023