Gemar Menulis Cerpen? Ikut Kompetisi Menulis Cerpen Bobo, yuk!

By Sarah Nafisah, Rabu, 1 November 2023 | 17:15 WIB
Kompetisi Menulis Cerpen Bobo 20 Oktober - 4 Desember 2023. ()

Bobo.id - Siapa di sini yang suka gemar menulis cerpen?

Tak hanya membaca cerpen saja, bagi sebagian orang menulis cerpen juga merupakan kegiatan menyenangkan, lo.

Menulis cerpen juga bisa memberikan manfaat untuk kita. Misalnya, kita bisa mengasah ide dan kreativitas, mengembangkan daya imajinasi, menambah sudut pandang baru, dan masih banyak lagi.

Nah, untuk teman-teman yang gemar menulis cerpen, coba ikuti Kompetisi Menulis Cerpen Bobo, yuk!

Kompetisi Menulis Cerpen Bobo ini didukung juga oleh Garuda Indonesia, Wimcycle, dan Mizora. Tentunya akan ada banyak hadiah menarik yang bisa teman-teman dapatkan.

Periode Kompetisi Menulis Cerpen Bobo sudah dimulai sejak tanggal 20 Oktober dan akan berakhir pada tanggal 4 Desember 2023.

Mau tahu apa saja ketentuan dan hadiahnya? Simak informasinya berikut ini, ya!

Ketentuan Umum Kompetisi Menulis Cerpen Bobo

Ada beberapa ketentuan umum yang harus teman-teman perhatikan, yaitu:

1. Naskah cerpen ditujukan untuk pembaca berusia 8 - 13 tahun.

2. Tema cerpen "Dunia yang Bahagia".

Baca Juga: Berbagi Cerita 'Growing Up with Bobo' pada Program Starting Point di TVRI World