Contoh Kerukunan Umat Beragama di Lingkungan Masyarakat, Materi Kelas 6 SD

By Grace Eirin, Kamis, 9 November 2023 | 13:00 WIB
Contoh kerukunan umat beragama di lingkungan masyarakat. (PIXABAY/Innokurnia)

Bobo.id - Teman-teman, apakah di lingkungan rumahmu ada keragaman agama? 

Bersumber dari laman kemendikbud.go.id, keragaman adalah suatu kondisi dalam masyarakat yang terdapat banyak perbedaan dalam berbagai bidang.

Sedangkan keragaman agama merupakan kondisi ketika ada banyak perbedaan agama yang terdapat di suatu tempat. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, keragaman juga berarti kerukunan. 

Di dalam kehidupan bermasyarakat, sering kali adanya perbedaan dapat memicu konflik bagi sebagian orang yang tidak bisa mengutamakan toleransi. 

Sebaliknya, orang yang memahami makna toleransi, justru menjadikan perbedaan agama menjadi cara untuk mewujudkan persatuan dan kerukunan. 

Pada pelajaran PPKn kelas 6 SD kali ini, kita akan belajar menyebutkan contoh terwujudnya kerukunan umat beragama di lingkungan masyarakat. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut!

Contoh Kerukunan Umat Beragama 

Berikut ini beberapa contoh terwujudnya kerukunan umat beragama di lingkungan masyarakat. 

1. Masjid dibangun berdekatan dengan gereja. 

2. Tidak ada kerusuhan saat hari besar agama. 

Baca Juga: Contoh Penggunaan Majas Personifikasi dalam Puisi, Materi Kelas 6 SD