Benarkah Gajah Bisa Mendengar Suara Menggunakan Kaki? Ini Faktanya

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 11 November 2023 | 09:00 WIB
Gajah bisa mendengar dengan kakinya. (Pexels/Follow Alice)

Kaki dan Telinga Sama Pentingnya

Ada sebuah penelitian yang ingin mengetahui bagaimana cara telinga dan kaki gajah bekerja mendengarkan suara.

Percobaan pertama dilakukan dengan memperdengarkan suara predator melalui pengeras suara di atas tanah.

Gajah menggunakan telinga untuk mendengar. Saat mendengar, gajah dengan cepat meninggalkan kawasan itu.

Saat suara diperdengarkan di bawah tanah, gajah itu tetap berada di tempat, namun bergerak bergerombol menutup barisan.

Meski memiliki tanggapan yang berbeda, tapi hal ini menunjukkan bahwa kaki dan telinga gajah sama pentingnya.

Baik kaki maupun telinga gajah yang lebar sama-sama penting dalam memproses dunia di sekitar mereka.

Gajah selalu bergerak dan bisa melakukan perjalanan sejauh 56 kilometer atau lebih dalam sehari untuk cari makan.

Perjalanan gajah sejauh itu tentu saja tidak akan bisa dilakukan tanpa kakinya. Tapi ada yang lebih spesial dari itu.

Kaki gajah juga bantu mereka untuk menjaga keselamatan gajah di sepanjang perjalanannya mencari makan.

Nah, itulah informasi terkait gajah yang menggunakan kakinya untuk mendengar. Wah, gajah hebat, ya!

Baca Juga: Mengapa Bayi Gajah Suka Mengisap Belalainya Sendiri? Ini Alasannya