Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 5, kita akan belajar tentang informasi yang ada di peta geografis.
Peta geografis peta yang menggambarkan kondisi geografis wilayah tertentu dan sumber daya alamnya.
Umumnya, jenis peta ini digunakan untuk mengetahui titik tertentu yang punya sumber daya potensial.
Dengan begitu, peta geografis bisa digunakan untuk memaksimalkan sumber yang ada di daerah itu.
Peta geografis juga memuat kondisi alam yang memberi informasi apakah itu dataran rendah atau tinggi.
Misalnya di daerah Dieng, Wonosobo. Wilayah itu termasuk dalam kategori dataran tinggi, teman-teman.
Nantinya, di peta akan digambarkan dengan warna merah sebagai simbol bahwa itu dataran tinggi.
Peta geografis penting bagi kita, khususnya untuk mengetahui suatu wilayah tanpa harus menuju ke wilayah tersebut.
Informasi dari Peta Geografis
Di halaman 36, ada sebuah pertanyaan: informasi apa sajakah yang dapat diperoleh dari sebuah peta geografis?
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 5 SD, Informasi Apa Sajakah yang Dapat Diperoleh dari Sebuah Peta Geogarafis?
Ada beberapa hal yang bisa kita peroleh ketika melihat sebuah peta geografis, antara lain:
- Luas wilayah dan nama wilayah
- Batas administrasi wilayah
- Kenampakan alam suatu wilayah
- Persebaran sumber daya alam
- Persebaran kegiatan ekonomi
Kelima hal itu dapat kita dapatkan dengan mudah lewat melihat berbagai jenis peta geografis.
1. Luas dan Nama Wilayah
Dalam peta geografis, hal pertama yang pasti kita lihat adalah judul peta. Misalnya, "Jawa Tengah".
Di peta "Jawa Tengah" itu di tiap wilayahnya diberi keterangan nama jelas, seperti wilayah Kabupaten/Kota.
Selain nama wilayah, kita juga bisa mengetahui luas wilayah secara keseluruhan melalui skala.
Secara sederhana, skala merupakan perbandingan jarak pada gambar dengan jarak aslinya atau sebenarnya.
2. Batas Administrasi Wilayah
Batas wilayah administrasi berfungsi sebagai batasan untuk memperoleh luas wilayah itu.
Kita bisa mendapatkan informasi ini melalui peta geografis yang jenisnya khusus peta administrasi.
Peta administrasi digunakan sebagai data untuk mengetahui letak, batas maupun kondisi suatu daerah.
Dengan mengetahui batas suatu wilayah maka akan terhindar dari permasalahan administrasi.
Baca Juga: Pengaruh Letak Geografis Indonesia Terhadap Kehidupan Sosial, Materi Kelas 5 SD
3. Kenampakan Alam Suatu Daerah
Di dalam peta geografis, kita juga bisa mendapatkan informasi tentang kenampakan alam suatu daerah.
Kenampakan alam merupakan keadaan alam yang berada di atas permukaan Bumi di suatu wilayah.
Contoh kenampakan alam suatu daerah ini seperti gunung, laut, sungai, danau, bandar udara, dan lainnya.
Kita dapat dengan mudah melihatnya melalui peta karena di dalam peta dilengkapi dengan simbol dan legenda.
4. Persebaran sumber daya alam
Kita juga bisa memperoleh informasi tentang persebaran sumber daya alam lewat peta geografis, lo.
Peta persebaran sumber daya alam ini meliputi kehutanan, pertambangan, kelautan, dan pertanian.
Dengan begitu, sumber daya alam bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk kesejahteraan masyarakat.
5. Persebaran Kegiatan Ekonomi
Masih berkaitan dengan persebaran sumber daya alam, kita bisa tahu persebaran kegiatan ekonomi lewat peta.
Misalnya, wilayah di pesisir pantai atau dekat pantai, maka kegiatan ekonomi di sana banyak sebagai nelayan.
Di Indonesia juga sudah dibuat peta sebaran kawasan ekonomi khusus mulai dari Sumatra hingga Papua.
Nah, itulah informasi yang dapat diperoleh dari sebuah peta geografis. Semoga informasi ini bermanfaat!
Baca Juga: Dampak Positif Kondisi Geografis Indonesia sebagai Negara Maritim, Materi Kelas 5 SD
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan peta geografis? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023