Bagaimana Proses Daur Hidup Katak Secara Berurutan? Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 16 November 2023 | 09:30 WIB
Proses daur hidup katak. (PIXABAY/Couleur)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 5, kita akan belajar tentang proses daur hidup hewan di sekitar kita.

Setiap makhluk hidup termasuk hewan pasti mengalami daur hidup, akan tetapi tidak semuanya sama.

Di dalam daur hidupnya, ada hewan yang mengalami perubahan pada tubuhnya, ada juga yang tidak mengalaminya. 

Hewan yang mengalami perubahan bentuk disebut mengalami metamorfosis, yang tidak disebut ametamorfosis.

Metamorfosis pun masih bisa dibedakan lagi menjadi dua. Ada metamorfosis sempurna dan tidak sempurna.

Tahapan metamorfosis sempurna yakni mulai dari telur, lava, kemudian pupa atau kepompong, dan dewasa.

Sedangkan metamorfosis tidak sempurna ini memiliki ciri-ciri yakni tidak ada fase kepompong tetapi nimfa.

Proses Daur Hidup Katak

Di buku tematik kelas 5 SD, kita diminta untuk menuliskan proses daur hidup atau siklus hidup hewan katak.

Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!

Jawaban:

Tahukah teman-teman? Katak adalah satu-satunya hewan bukan serangga yang mengalami metamorfosis sempurna, lo.

Baca Juga: Perbedaan Daur Hidup dan Metamorfosis pada Hewan, Materi Kelas 4 SD