Menurut Kak Katie Welz, presiden Kangaroo Island Wildlife Network, koala itu bisa sampai ke pantai melalui batu-batu besar.
Ketika diselamatkan, koala itu sangat basah, sehingga harus segera dibawa ke tempat yang aman.
Meski terlihat sangat kelelahan, koala itu tampak tenang merentangkan kaki dan tangannya saat diangkat oleh penyelamat.
Setelah sampai di tempat yang lebih aman, Kak Katie melihat ada sesuatu yang menonjol di kantongnya.
Faktanya, koala dewasa itu menggendong anaknya di dalam kantong. Tim penyelamat bersyukur, karena mereka berhasil menyelamatkan dua koala sekaligus.
Tanpa membutuhkan waktu lama, Kak Katie membawa dua koala tersebut ke habitat terdekatnya.
Koala dewasa dan anaknya segera berlari mendekati kanopi dan kembali ke pepohonan.
Kak Katie senang, ia bersama timnya telah menyelamatkan dua koala yang tersesat di luar habitatnya.
Mengapa Koala Suka Memeluk Pohon?
Dalam kartun animasi, koala sering digambarkan menempel pada batang pohon. Faktanya, kita juga menemukan hal itu di alam liar.
Faktanya, koala punya alasan mengapa ia harus mendekap dan memeluk pohon setiap saat.
Baca Juga: Menggemaskan, Ada Induk dan Anak Koala Berjalan Santai di Taman