Benarkah Baju Basah Tidak Boleh Dijemur dalam Ruangan? Ini Faktanya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 3 Desember 2023 | 07:00 WIB
Benarkah baju basah tidak boleh dijemur di dalam ruangan? (wayhomestudio/freepik)

Selain itu, kita juga bisa mengeringkan pakaian basah itu menggunakan handuk kering yang bersih. 

Caranya bentangkan handuk kering di atas permukaan yang datar dan letakkan pakaian basah itu di atasnya.

Tunggu beberapa saat. Kita bisa mengganti handuk secara berkala untuk mempercepat proses pengeringan.

Kita juga bisa menggunakan pengering pakaian yang menggunakan udara panas untuk keringkan pakaian.

Jika memungkinkan, jemur pakaian basah di luar ruangan atau di ruangan khusus untuk menjemur, ya.

Namun jika baju basah terpaksa harus dijemur di dalam ruangan, pastikan jauh dari kamar tidur atau ruang tamu.

Selain menghindari menjemur baju basah di dalam ruangan, kita juga harus mencegah ruangan lembab dengan:

- Buka jendela secara teratur

- Gunakan kipas angin yang dibersihkan rutin

- Periksa pipa ledeng dan atap secara berkala

- Gunakan peralatan masak dengan penutup

Nah, itulah alasan mengapa baju basah tidak boleh dijemur di dalam ruangan. Semoga bisa bermanfaat, ya.