Drive Thru Park Wahana Seru Baru di Jatim Park, Ini Harga Tiketnya

By Sarah Nafisah, Kamis, 7 Desember 2023 | 18:30 WIB
Drive Thru Park, wisata seru dengan cara baru. (Majalah Bobo/Sigit Purnomo)

Rest Area dengan Berbagai Kegiatan Menarik

Area bermain pasir di Rest Area (Majalah Bobo/Sigit Purnomo)

Kalau teman-teman dengar kata Rest Area pasti teringat tempat istirahat yang penuh dengan berbagai makanan.

Di Drive Thru Park, kita bisa melakukan berbagai kegiatan seru di Rest Area-nya, lo.

Misalnya, kita bisa melihat arena X-treme Sport, pacuan ostrich, Active Indoor Zoo, bermain bersama kelinci, bermain pasir, dan masih banyak lagi.

Robot x Monster

Nah, di area ini kita bisa melihat berbagai robot dan monster dengan konsep di ruang angkasa.

Kita akan diajak berimajinasi bahwa robot dan monster itu sedang melakukan perjalanan dari ruang angkasa menuju Bumi.

Wah, seru sekali, ya! Tentunya masih banyak area lainnya yang bisa teman-teman kunjungi di Drive Thru Park.

Harga Tiket Masuk Drive Thru Park

Bagi teman-teman yang ingin berkunjung, berikut harga tiket masuknya:

Baca Juga: Rekomendasi Ekowisata di Provinsi Jawa Timur, Sudah Pernah Coba?

- Anak-anak usia 5 - 10 tahun: Rp 50.000

- Anak-anak di atas 10 tahun dan orang dewasa: Rp 100.000

Untuk teman-teman yang ingin menggunakan fasilitas shuttle, cukup membayar Rp 10.000 per orang.

Nah, kalau teman-teman dan keluarga menggunakan kendaraan pribadi tidak ada biaya tambahan, ya.

Tonton video keseruan di Drive Thru Park di sini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023