Gemas, Anjing Ini Memperlakukan Anjing Lain Seperti Bayinya Sendiri

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 9 Desember 2023 | 13:00 WIB
Anjing senior yang menganggap anjing lain sebagai bayinya sendiri. (The Dodo/Whitney Gayle Boswell)

Bobo.id - Sama seperti manusia, anjing ternyata termasuk makhluk sosial. Mereka suka bersosialisasi dengan teman.

Hal inilah yang membuatnya sering disebut sebagai hewan yang setia. Namun, ini tak berlaku pada manusia.

Selain suka bermain dengan pemiliknya, ternyata anjing sangat suka bermain dengan sesama anjing, lo.

Bahkan, ada anjing yang menganggap anjing lainnya di rumah sebagai anaknya sendiri! Berikut ini kisahnya.

Dua Anjing, Bella dan Tinkerbel

Dalam hal penampilan, Bella dan Tinkerbel adalah dua anjing yang berbeda. Mereka jelas bukan saudara kandung.

Bella adalah anjing gembala Jerman berusia 7 tahun. Sementara Tinkerbel adalah cihuahua usia 4 tahun.

Jika dilihat dari fisiknya, Bella memang punya ukuran tubuh yang jauh lebih besar daripada Tinkerbel.

Meskipun mereka tidak punya banyak kesamaan fisik, tetapi kedua anjing ini punya semangat yang sama.

Kedua anjing itu terlihat tak bisa lepas antara satu dan yang lainnya. Hubungan ini tidak tercipta begitu saja.

Dulu saat Tinkerbel baru saja lahir, Bella masih berusia tiga tahun. Ia terkenal angkuh kepada anjing lain.

Baca Juga: Haru, Dua Anjing Ini Tidak Mau Pindah dari Tempat Terakhir Ditinggal Keluarganya