Tidak Cepat Melar, Ini Tips Mencuci dan Merawat Sweater Tebal

By Grace Eirin, Minggu, 10 Desember 2023 | 17:00 WIB
Merawat sweater dengan benar dapat mencegahnya cepat menipis. (Arina Krasnikova/pexels)

Bobo.id - Setiap akhir tahun, suhu lingkungan menjadi lebih dingin di berbagai negara, termasuk di Indonesia. 

Sebab, memasuki bulan Desember, biasanya sebagian besar wilayah Indonesia mengalami musim hujan.

Oleh karena itu, pakaian hangat lebih sering digunakan, mulai dari jaket, pakaian panjang, bahkan sweater

Jika teman-teman masih menyimpan sweater di dalam lemari, maka pastikan sweater yang sudah lama tidak dipakai, bersih dari kotoran. 

Bersumber dari The Sprucesweater dapat dicuci dan dirawat sendiri di rumah dengan memperhatikan beberapa hal penting. 

Mencuci sweater juga bisa dilakukan dengan mesin maupun tangan. Namun, mencuci dengan tangan lebih aman untuk serat alami sweater.

Selain itu, penting untuk diingat, mengeringkan sweater membutuhkan waktu setidaknya 2 hari agar tidak lembap dan berbau apak.

Berikut ini, Bobo akan mengajak teman-teman mencari tahu tips mudah mencuci dan merawat sweater. Yuk, simak!

Tips Mencuci Sweater Tebal 

Berikut ini beberapa tips yang bisa diterapkan untuk mencuci sweater tebal. 

1. Perhatikan instruksi pencucian pada label.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Mencuci Celana Jeans Hitam Agar Warnanya Tak Cepat Pudar